Advertisement

About us

Syukur NIkmat

Http://aagun2010. multiply. com


Bagi manusia yang mengimani dan meyakini adanya Tuhan (Allah Swt), bersyukur (mengungkapkan rasa terimakasih) atas semua fasilitas hidup dan kehidupan adalah hak, bukan kewajiban. Mengapa? Karena bersyukur merupakan bagian integral dari kehidupannya. Sebabnya? Karena ia sadar segala yang ia alami dan dapatkan dalam kehidupan bersumber dari satu kekuatan yang Maha Dahsyat yang tiada bandingannya.

Bersyukur karena Sadar
Kesadaran merupakan bagian tertinggi, terpenting dari kehidupan manusia. Manusia dikatakan sebagai manusia diantaranya karena mempunyai kesadaran. Dalam bahasa agama sadar dapat diartikan dengan ingat/dzikir. Karena sadar manusia bisa meningkatkan kualitas dirinya, sadar juga dapat membawa manusia menjadi manusia yang berbeda dari manusia yang lainnya secara umum. Dengan kesadaran manusia bisa berderajat mulia. Oleh karena itu Allah SWT mengutus manusia-manusia pilihannya (para nabi dan rasul) tidak lain hanya untuk menyadarkan manusia.

Dari informasi yang disampaikan para utusan Allah SWT, lalu sebahagian kecil manusia bertanya tentang (siapa dirinya, dari mana asalnya, untuk apa ia ada, akan kemana setelah ini serta apa yang akan terjadi dan dialami), setelah mencari (berpetualang, berproses, mencari input, belajar, membaca, dan berusaha mengerti) selanjutnya ia mulai memahami, maka hadirlah kesadaran dalam diri. Hanya dengan kesadaran manusia dapat menjawab pertanyaan-pertanya an yang pernah diungkapkannya.

Kesadaran juga identik dengan ke imanan, hanya orang-orang yang sadar yang bisa menerima iman. Dan hanya orang-orang yang sadar yang mampu menjalankan Islam serta menebarkan virus-visus keshalehan dari nilai-nilai Islam, sehingga Islam menjadi agama yang rahmatan lil’alamin. Ungkapan syukur akan mudah terungkap dan berwujud dari orang-orang yang sadar, dan hanya orang-orang yang sadar yang dapat merasakan begitu nikmatnya bersyukur.

Ungkapan Syukur
Bentuk-bentuk ungkapan syukur itu banyak sekali, misalnya dengan sholat dan mengaplikasikan nilai-nilainya dalam kehidupan, atau berpuasa serta mengaplikasikan nilai-nilainya dalam kehidupan. Atau pada intinya mengungkapan rasa syukur dapat dilakukan dengan menjalankan apa yang diperintah dan menjauhi apa yang di larang-Nya. Orang yang sadar akan tahu mana perintah dan mana larangan. Karena baginya menjalankan perintah atau menjauhi larangan-Nya adalah hak bukan kewajiban. Wallaahu a'lam

Tujuan penulisan: Pembaca menyadari bahwa bersyukur itu tidak mudah, perlu perjuangan dan pemikiran. Diharapkan ketika pembaca sudah sadar, dapat merasakan bahwa sesunguhnya bersyukur sangatlah mudah dan nikmat, ga percaya? coba deh!!
Syukur NIkmat Syukur NIkmat Reviewed by ASYIMAR on 12.37 Rating: 5

Tidak ada komentar:

Find us on Facebook